lppm-memberikan-penghargaan-kepada-dosen-pemenang-hibah-dikti-2016_79.jpg

LPPM Memberikan Penghargaan Kepada Dosen Pemenang Hibah Dikti 2016

Medan-UNPAB: LPPM Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para dosen yang berhasil memenangkan hibah penelitian dan Pengabdian masyarakat dikti tahun 2016. Pemberian penghargaan dilakukan oleh Kepala LPPM Unpab Rusiadi, SE, M.Si, Rektor Unpab di wakili oleh Rektor I Ir. Bhakti Alamsyah, M.T., PhD, Rektor II  Dra. Irma Fatmawati, SH., M.Hum, Rektor III Samrin, SE, MM bertempat di lapangan Mahabento Kampus Panca Budi Jl. Gatot Subroto Km.4,5 Medan, Sabtu (20-02).

Pada Tahun 2016 Dosen Unpab berhasil memenangkan 25 proposal dengan masing-masing SKIM Disertasi Doktor            sebanyak 4 judul, Fundamental 1 judul, Hibah Bersaing 2 judul, Dosen Pemula 16 judul, IbM 1 judul, dan KKN – PPM 1 judul.Pemberian penghargaan antara lain berupa pemberian sertifikat penghargaan, Cenderamata  LPPM dan insentif dosen.

Rektor I dalam sambutannya mengatakan sangat apresiasi dan sangat mendukung Dosen dalam bidang akademis baik itu penelitian maupun pengabdian. Bagi Dosen pemula yang belum pernah mendapatkan penelitian agar lebih semangat lagi dan harapan kedepan kita dapat melibatkan mahasiswa untuk melakukan penelitian. Tidak hanya itu untuk  Tahun depan bisa memenangkan hibah pasca dan InsyaAllah saya juga akan mencoba hibah pasca.kata Rektor I

Berita Lainnya